Rumah Ditinggal Mencari Rosok, Api Melalap Bangunan Pengepul di Pacitan

  • Bagikan
Pemadaman kebakaran oleh petugas Damkar Pacitan di Dusun Pagersari, Desa/Kecamatan Punung. (Foto: BeritaIDN)

BeritaIDN, PACITAN-Rumah milik seorang pengepul rosok di Dusun Pagersari, Desa/Kecamatan Punung, Kabupaten Pacitan, terbakar saat ditinggal pemiliknya mencari barang bekas, Kamis (15/1/2025) sore. Kebakaran diduga dipicu korsleting listrik di rumah yang saat itu dalam kondisi kosong.

Rumah tersebut milik Aziz Suryanto dan digunakan sebagai tempat pengepulan rongsokan. Api dengan cepat membesar karena banyaknya material mudah terbakar di dalam bangunan.

Kepala Bidang Damkar Satpol PP Pacitan, Sugito, mengatakan kebakaran terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Saat kejadian, pemilik rumah tidak berada di lokasi.

“Rumah ditinggal pergi untuk mencari barang bekas. Diduga ada kelalaian sehingga terjadi korsleting listrik,” kata Sugito.

Petugas pemadam kebakaran mengerahkan tiga unit kendaraan suplai air untuk memadamkan api. Kobaran api melalap hampir seluruh bagian belakang hingga tengah rumah.

Baca juga :  Ironi JLS Pacitan yang Kerap Memakan Korban

“Karena banyak barang bekas, api cepat membesar. Namun bisa dikendalikan dalam waktu sekitar setengah jam,” jelasnya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun kerugian materi belum dapat dipastikan karena sebagian besar barang dagangan ikut terbakar.

Sugito mengimbau warga agar lebih berhati-hati saat meninggalkan rumah, terutama yang menyimpan material mudah terbakar.

“Pastikan instalasi listrik aman dan matikan peralatan elektronik sebelum rumah ditinggal. Musim hujan pun tetap berpotensi terjadi kebakaran,” tegasnya. (*)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *